JURNALISTIK TV 11 JENIS BERITA


JENIS-JENIS BERITA



1. Headline news
          Headline merupakan berita yang menjadi sajian utama yang menarik perhatian pembaca sesuai dengan fakta dan berita yang ada. 

2.  News in brief
          News in brief yaitu berita yang dibatasi dan biasanya hanya terdiri dari satu atau sedikit paragraf. 

3. News flash
          News flash atau berita kilat merupakan berita yang penting untuk diketahui oleh publik dan biasanya dimuat pada halaman depan surat kabar. 

4. Breaking news
          Breaking news adalah informasi yang disampaikan oleh seorang reporter langsung dari lapangan secara singkat dan ditampilkan dengan update news yang lebih mendalam. 

5. Intergrated news broadcast
          Intergrated news broadcast atau berita majalah merupakan paket berita yang dikemas dengan iringan musik untuk memperkuat informasi yang terdiri dari beberapa berita seperti straight news, live report dan hasil wawancara. 

6. News real
          News real adalah berita yang terdiri dari laporan dan hasil wawancara mengenai pendapat masyarakat.  

7. Megazine news
          Megazine news merupakan suatu program televisi yang menyajikan beberapa informasi atau berita ringan yang menarik secara mendalam. 

8. Current affair programe
          Current affair programe merupakan suatu program yang menyajikan informasi terkait dengan suatu peristiwa penting yang sudah terjadi sebelumnya  yang dibuat kembali secara lengkap dan terperinci.

9. News documentary
          News documentary merupakan berita dokumenter yang menceritakan dan menggambarkan rentetan peristiwa yang terjadi. 

10.  Komentar atau tajuk berita
          Komentar atau tajuk berita adalah opini berisi pendapat dan sikap resmi suatu media sebagai institusi penerbitan terhadap persoalan aktual, fenomenal, atau kontroversial yang berkembang di masyarakat. Opini yang ditulis pihak redaksi diasumsikan mewakili redaksi sekaligus mencerminkan pendapat dan sikap resmi media yang bersangkutan. 

11. Talkshow
          Talkshow adalah sebuah program televisi atau radio dimana seseorang ataupun group berkumpul bersama untuk mendiskusikan berbagai hal topik dengan suasana santai tapi serius, yang dipandu oleh seorang moderator. Kadangkala, talkshow menghadirkan tamu berkelompok yang ingin mempelajari berbagai pengalaman hebat.

Komentar